PINRANG- Dua pelajar dikabarkan hanyut di Saluran irigasi dusun mallang desa katomporang kecamatan Duampanua kabupaten Pinrang . Korban yang masih dalam pencarian disebutkan bernama Mutmainnah pelajar kelas 5 SD.
Kasat Reskrim polres Pinrang Iptu Akhmad Risal mengatakan, dari dua korban yang hanyut, satu diantaranya berhasil diselamatkan warga " Sementara satu lagi masih dalam pencarian " kata dia di lokasi kejadian Jumat petang 8/12/2023
Sementara kata dia korban Mutmainnah terbawa arus dan hingga saat ini masih dalam pencarian " Korban bersama tiga orang adik sepupunya ,ke saluran irigasi itu untuk berenang "
namun kata dia hanya korban yang turun ke saluran irigasi kemudian mengajak adik sepupunya turun ke air " sedang dua sepupunya yang lain masih berada di pinggir saluran irigasi "
Kejadian itu lanjut dia terjadi sekitar pukul 13.00 .
Tim SAR dibantu TNI polri beserta warga setempat melakukan pencarian di lokasi kejadian.
Danpos Basarnas kota pare pare Dadang tarkaz mengatakan berbagai upaya telah dilakukan tim pencari korban , " Penyisiran sepanjang saluran irigasi hingga pembuatan ombak dan penyelaman sudah dilakukan, namun belum membuahkan hasil "
Dia mengatakan, pencarian korban akan dilanjutkan pada Sabtu pagi dengan memperluas lokasi pencarian